Babinsa Koramil 06 Merbau Melaksanakan Monitoring Penyembelihan Hewan Qurban


Dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1444 H/2023 M, bersama Pengurus Masjid Babinsa Koramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis, melaksanakan kegiatan monitor penyembelihan hewan qurban di wilayah, di Masjid Baitunnaim Kel. Teluk Belitung Kec. Merbau. Kamis, 29 Juni 2023, pukul 10.00 WiB hingga selesai.


"Semoga, bagi masyarakat yang sudah menunaikan Sunah Muakkad dengan ber-qurban diterima amal kebaikannya oleh Allah SWT. Intinya, hikmah dibalik berqurban adalah selain bernilai ibadah, juga kita bisa saling berbagi antar sesama dan untuk lebih lagi mendekatkan diri kepada Allah SWT," ucap H. Arifin.


Hal senada juga disampaikan Babinsa Serda Ansari bahwa pelaksanaan penyembelihan dan pembagian daging qurban ini tetap memperhatikan protokol kesehatan sesuai arahan dari Pemerintah.


"Seluruh yang terlibat panitia pelaksana qurban, seluruh daging qurban yang akan dibagikan juga dikemas dengan bersih dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan," Ujar Babinsa.


Sebagaimana diketahui, jumlah hewan qurban di Masjid Baitunnaim Kelurahan Teluk Belitung sebanyak 4 ekor Sapi.


Dalam kegiatan monitor tersebut, turut dihadiri Pengurus Masjid Baitunnaim, Babinsa Serda Ansari, Serda Syahrul Ismail, Pratu Rahmad Tri Wardana dan warga disekitar Kelurahan Teluk Belitung. 

Lebih baru Lebih lama