Serda Priyo Pantau Kesehatan Hewan Ternak


Koramil-01/Dumai - Kodim 0320/Dumai melalui Babinsa Kelurahan Bagan Keladi, Kecamatan Dumai Barat, Serda Priyo Sudarmo, melaksanakan kegiatan sosialisasi pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Jalan Arta RT 02, di peternakan milik Timin, pada hari Minggu, 9 Juli 2023. 


Dalam sosialisasi tersebut, Babinsa memberikan pengingat kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan kandang agar ternak tetap sehat.


Babinsa juga memberikan penjelasan kepada masyarakat mengenai tanda-tanda penyakit PMK pada ternak. Hal ini bertujuan agar pemilik ternak dapat dengan cepat mengidentifikasi gejala penyakit dan segera mengambil tindakan yang tepat, seperti memanggil tenaga medis hewan atau memberikan perawatan yang diperlukan.


Sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya penyebaran penyakit PMK di wilayah Kelurahan Bagan Keladi. 


Serda Priyo Sudarmo menjelaskan bahwa Koramil-01/Dumai - Kodim 0320/Dumai akan terus melakukan sosialisasi dan pendampingan kepada masyarakat terkait pemeliharaan ternak. Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendorong peningkatan kualitas peternakan di wilayah Dumai.


"Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat di Kelurahan Bagan Keladi semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan kandang dan memberikan perawatan yang baik terhadap ternak. Dengan demikian, kesehatan ternak dapat terjaga dan produksi peternakan dapat meningkat, memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat," Katanya. 

Lebih baru Lebih lama