Sempena akan dilaksanakannya Operasi Zebra Lancang Kuning 2023 pada bulan September, Komandan Kodim 0320/Dumai Letkol Inf Antony Triwibowo meminta masyarakat Kota Dumai agar tertib berlalulintas.
"Mari kita bersama-sama mewujudkan keselamatan dan kelancaran berlalulintas di Kota Dumai. Dengan tertib berlalulintas, kita dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas," kata Dandim dalam keterangannya, Rabu (30/8/2023).
Dandim mengatakan, Operasi Zebra Lancang Kuning 2023 direncanakan akan dilaksanakan selama mulai 2 hingga 17 September 2023. Operasi tersebut akan menyasar berbagai jenis pelanggaran lalulintas.
"Kami menghimbau masyarakat untuk mematuhi peraturan lalulintas. Mari kita bersama-sama mewujudkan Kota Dumai yang tertib dan aman berlalulintas," ujar Dandim.
Dandim menambahkan, Operasi Zebra Lancang Kuning 2023 juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalulintas.
"Berkendara dengan baik tidak hanya dapat menyelamatkan diri sendiri, namun juga dapat menjaga pengendara yang lain juga," Jelasnya.