Dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Babinsa Koramil 06/Merbau, Kopda Ricko Yuspranata dan Praka Onki Alexander, terus gencar melakukan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat Desa Kudap, Kecamatan Tasik Putri Puyu, Kabupaten Kepulauan Meranti. Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi preventif yang dilakukan secara rutin oleh Babinsa.
Patroli dan Komsos yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 06/Merbau bertujuan untuk menjaga keamanan serta mencegah munculnya titik api yang dapat menyebabkan kebakaran hutan dan lahan.
Dalam setiap interaksi dengan masyarakat, Babinsa memberikan himbauan agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, mengingat bahaya yang dapat ditimbulkan.
"Babinsa Koramil 06/Merbau berupaya keras untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dan tidak melakukan pembakaran lahan secara sembarangan," ungkap Kopda Ricko Yuspranata.
Babinsa juga mencatat bahwa sebagian masyarakat mungkin menganggap pembukaan lahan dengan cara membakar sebagai cara yang lebih mudah dan cepat untuk menghasilkan tanaman yang maksimal. Namun demikian, Babinsa mengingatkan bahwa cara tersebut memiliki risiko besar terhadap kebakaran hutan dan lahan.
"Dengan patroli ini, kami berharap dapat mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan, terutama di wilayah binaan kami, Kecamatan Tasik Putri Puyu," tambah Praka Onki Alexander.
Melalui upaya preventif ini, Babinsa Koramil 06/Merbau berharap dapat menjaga kelestarian lingkungan serta keselamatan masyarakat dari ancaman karhutla di wilayahnya.