Komsos Babinsa dan Bhabinkamtibmas di Kampung Pancasila: Wujud Pembinaan Teritorial

Dalam upaya mempererat sinergitas antara TNI dan Polri, Serda Syahrul Ismail, Babinsa Koramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis, bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan staf Kelurahan di Kampung Pancasila. 


Kegiatan yang berlangsung itu bertujuan untuk menjalin kerja sama yang baik serta mempererat silaturahmi antara aparat keamanan dan pemerintah setempat.


Serda Syahrul Ismail menjelaskan bahwa Komsos ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial yang bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang penerapan nilai-nilai Pancasila. 


"Kami di sini untuk mengingatkan kembali pentingnya gotong royong dan etika dalam kehidupan sehari-hari. Nilai-nilai Pancasila ini sangat penting untuk kita terapkan di tengah masyarakat, agar persatuan dan kesatuan bangsa tetap terjaga," ujar Serda Syahrul.


Selain memberikan pemahaman tentang nilai-nilai Pancasila, Serda Syahrul juga menekankan pentingnya merangkul semua perbedaan yang ada di masyarakat. 


"Pancasila itu menyatukan kita semua, tanpa memandang perbedaan suku, agama, atau golongan. Kami berharap, dengan pemahaman yang benar, masyarakat dapat menerapkan nilai-nilai ini dalam kehidupan sehari-hari," tambahnya.


Staf Kelurahan yang hadir dalam Komsos tersebut mengapresiasi inisiatif dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Mereka menganggap bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat, terutama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya nilai-nilai Pancasila. 


"Kita harus selalu mengingatkan diri kita sendiri dan masyarakat tentang pentingnya Pancasila sebagai dasar hidup berbangsa dan bernegara," ujar salah satu staf Kelurahan.


Melalui Komsos ini, diharapkan pemahaman tentang Pancasila dapat menyebar lebih luas di kalangan masyarakat. Serda Syahrul menyampaikan penerapan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari akan semakin maksimal, sehingga persatuan dan kesatuan bangsa akan semakin erat, Ini adalah tugas kita bersama untuk menjaga keutuhan NKRI."


Kegiatan Komsos ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya di Kampung Pancasila, sehingga nilai-nilai Pancasila dapat diaplikasikan secara nyata dalam kehidupan sehari-hari. Sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah setempat akan terus ditingkatkan demi menciptakan masyarakat yang rukun dan sejahtera.
 

Lebih baru Lebih lama