Hadirnya Babinsa di tengah masyarakat bertujuan memperkuat pemahaman warga mengenai Pancasila agar dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan ini merupakan upaya Koramil 06/Merbau dalam membangun kesadaran ideologi yang kuat di tingkat masyarakat.
Dalam kegiatan Komsos tersebut, Serda Ansari memberikan penjelasan mengenai makna dari setiap sila dalam Pancasila.
“Kami ingin masyarakat paham bahwa Pancasila bukan hanya dasar negara, tapi juga panduan dalam bersikap dan berperilaku sehari-hari. Dengan Pancasila, kita bisa hidup rukun, saling membantu, dan menciptakan lingkungan yang harmonis,” ujar Serda Ansari.
Babinsa juga menekankan pentingnya penerapan nilai-nilai seperti gotong royong, toleransi, dan saling menghargai antar warga, tanpa membedakan suku, agama, ras, atau golongan.
“Contohnya, ketika ada kegiatan sosial, kami mendorong warga untuk saling membantu, terlibat aktif, dan menjaga kerukunan. Ini sesuai dengan nilai Pancasila yang menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan,” tambahnya.
Selain mengajak masyarakat mengamalkan nilai kebersamaan, Babinsa juga mengimbau agar warga terus menjaga kebersihan lingkungan. Kebersihan, menurut Serda Ansari, adalah bagian dari rasa tanggung jawab terhadap sesama dan alam, yang tercermin dalam nilai-nilai Pancasila.
“Lingkungan yang bersih akan membuat kita hidup lebih sehat dan nyaman. Ini adalah salah satu bentuk cinta kita kepada bangsa dan negara,” ungkapnya.
Melalui Kampung Pancasila, Babinsa berupaya mewujudkan masyarakat yang hidup rukun dan saling menghormati. Edukasi ini juga bertujuan menguatkan persatuan bangsa di tingkat akar rumput.
“Kami harap kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat saat ini, tetapi juga bisa diwariskan kepada generasi mendatang,” kata Serda Ansari.
Dengan adanya program Komsos ini, Koramil 06/Merbau berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya mengamalkan Pancasila sebagai panduan hidup. Keberhasilan membangun ideologi di Kampung Pancasila diharapkan dapat menjadi contoh bagi wilayah lain.
“Ini langkah kecil untuk tujuan besar. Jika seluruh masyarakat bisa memahami Pancasila dengan baik, kita bisa bersama-sama menjaga persatuan dan ketahanan bangsa,” pungkasnya.